Linux merupakan sistem operasi komputer tipe Unix. Linux hasil pengembangan dari perangkat lunak yang berbasis open source yang dapat dimodifikasi,dikembangkan,digunakan dan didistribusikan secara bebas. Penggunaan sistem operasi Linux digunakan dalam server, komputer desktop, tablet PC, PDA, handphone, GPS, robot, mobil hingga pesawat ulang alik buatan NASA. Linux diperkenalkan oleh Linus Torvalds seorang pengembang perangkat lunak dari Finlandia yang dikenal sebagai perintis Kernel Linux.
Linus Torvalds pada tahun 26 Agustus 1991 membagikan source code kernel Linux seukuran disket melalui internet,berarti Linux merayakan ulang tahun yang ke 20. Berikut ini pernyataan dari Linus tentang hobby kecilnya yang dia bagikan kepada pengguna Sistem operasi Minix di the UseNet newsgroup ‘comp.os.minix‘.
Hello everybody out there using minix -
I’m doing a (free) operating system (just a hobby, won’t be big and professional like gnu) for 386(486) AT clones. This has been brewing since april, and is starting to get ready. I’d like any feedback on things people like/dislike in minix, as my OS resembles it somewhat (same physical layout of the file-system (due to practical reasons) among other things).
I’ve currently ported bash(1.08) and gcc(1.40), and things seem to work. This implies that I’ll get something practical within a few months, and I’d like to know what features most people would want. Any suggestions are welcome, but I won’t promise I’ll implement them
Linus (torvalds@kruuna.helsinki.fi)
PS. Yes – it’s free of any minix code, and it has a multi-threaded fs. It is NOT portable (uses 386 task switching etc), and it probably never will support anything other than AT-harddisks, as that’s all I have .
—Linus Torvalds
Hobby kecil yang dilakukan Linus Tolvalds mampu memberikan impact yang sangat besar bagi dunia komputer. The Linux Foundation memberikan infographic yang memperlihatkan sejauh mana linux berkembang sejauh ini.
Rabu, 28 September 2011
::: PROGRAM SCRATCH :::
PEMBUATAN ANIMASI, GAME DAN PEMPROGRAMAN DENGAN SCRATCH
Program scratch merupakan bahasa pemprograman baru yang membantu anak-anak dalam membuat cerita interaktif, animasi, dan game. Scratch adalah sebuah peranti lunak yang dikembangkan di Amerika Serikat oleh MIT’s (Massachusetts Institute of Technology) Media Lab. Scratch memungkinkan setiap orang dengan mudah menggabungkan gambar, suara, bahkan video tanpa menulis kode program. Sebaliknya, Scratch menampilkan antar muka (user interface) yang sangat sederhana dan mudah dipergunakan.Membuat program dengan Scratch adalah semudah anak-anak menyusun balok-balok mainan-semacam Lego-untuk membangun rumah mainan atau mobil-mobilan. Scratch menyediakan balok-balok yang bisa disusun dengan mudah, lalu diberi perintah seperti: berjalan, tidur, main seruling, dan semacamnya.
::: Bahasa Pemrograman :::
BAHASA PEMROGRAMAN
Bahasa pemrograman, atau sering diistilahkan juga dengan bahasa komputer, adalah teknik komando/instruksi standar untuk memerintah komputer. Bahasa pemrograman ini merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer. Bahasa ini memungkinkan seorang programmer dapat menentukan secara persis data mana yang akan diolah oleh komputer, bagaimana data ini akan disimpan/diteruskan, dan jenis langkah apa secara persis yang akan diambil dalam berbagai situasi.
Menurut tingkat kedekatannya dengan mesin komputer, bahasa pemrograman terdiri dari:
::: SISTEM INFORMASI AKUNTANSI per-SAP :::
1.1 sistem informasi akuntansi dan organisasi bisnis
- sistem akuntansi adalah metode dan prosedur untuk mencatat dan melaporkan informasi keuangan yang disediakan bagi perusahaan atau suatu organisasi bisnis. Sistem akuntansi yang diterapkan dalam perusahaan besar sangat kompleks. Kompleksitas sistem tersebut disebabkan oleh kekhususan dari sistem yang dirancang untuk suatu organisasi bisnis sebagai akibat dari adanya perbedaan kebutuhan akan informasi oleh manajer, bentuk dan jalan transaksi laporan keuangan. Sistem akuntansi terdiri atas dokumen bukti transaksi, alat-alat pencatatan, laporan dan prosedur yang digunakan perusahaan untuk mencatat transaksi-transaksi serta melaporkan hasilnya. Operasi suatu sistem akuntansi meliputi tiga tahapan:
- Harus mengenal dokumen bukti transaksi yang digunakan oleh perusahaan, baik mengenai jumlah fisik mupun jumlah rupiahnya, serta data penting lainnya yang berkaitan dengan transaksi perusahaan.
- Harus mengelompokkan dan mencatat data yang tercantum dalam dokumen bukti transaksi kedalam catatan-catatan akuntansi.
- Harus meringkas informasi yang tercantum dalam catatan-catatan akuntansi menjadi laporan-laporan untuk manajemen dan pihak-pihak lain yang berkepentingan.
::: SISTEM INFORMASI AKUNTANSI :::
1.1 SISTEM INFORMASI AKUNTANSI
sekelompok elemen-elemen yang terintegrasi dengan maksud yang sama untuk mencapai suatu tujuan.
Elemen sistem :
Tidak semua sistem memiliki kombinasi elemen yang sama, tapi suatu susunan dasar adalah :Input, Transformasi, Output, Mekanisme Kontrol, Tujuan.
Jenis Sistem :
Sistem Lingkaran Terbuka à sistem yang tidak mempunyai elemen mekanisme kontrol, dan tujuan.
Sistem Lingkaran Tertutup à sistem yang disertai oleh adanya elemen mekanisme kontrol dan tujuan.
Sifat Sistem :
1. Sistem terbuka : Sistem yang dihubungkan dengan lingkungannya melalui arus sumberdaya.
2. Sistem Tertutup : Sistem yang sama sekali tidak berhubungan dengan lingkungannya.
Sistem Fisik : sistem yang terdiri dari sejumlah sumber daya fisik
Sistem Konseptual : sistem yang menggunakan sumberdaya konseptual (data dan informasi) untuk mewakili suatu sistem fisik.
Evolusi Sistem Informasi Berbasis Komputer
Fokus Awal Pada Data
Pada awal abad ke 20 pemakaian komputer terbatas hanya untuk aplikasi akuntansi dan digunakan nama EDP yang merupakan aplikasi sistem informasi yang paling dasar dalam setiap perusahaan. Sekarang kita menggunakan istilah SIA untuk menggantikan EDP.Fokus Baru Pada Informasi
::: Pengenalan PHP :::
- 1. Pengenalan PHP
PHP (akronim dari PHP Hypertext Preprocessor) yang merupakan bahasa pemrogramman
berbasis web yang memiliki kemampuan untuk memproses data dinamis.
PHP dikatakan sebagai sebuah server-side embedded script language artinya sintaks-sintaks dan
perintah yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan oleh server tetapi disertakan pada
halaman HTML biasa. Aplikasi-aplikasi yang dibangun oleh PHP pada umumnya akan memberikan
hasil pada web browser, tetapi prosesnya secara keseluruhan dijalankan di server.
Pada prinsipnya server akan bekerja apabila ada permintaan dari client. Dalam hal ini client
menggunakan kode-kode PHP untuk mengirimkan permintaan ke server (dapat dilihat pada
gambar dibawah). Ketika menggunakan PHP sebagai server-side embedded script language maka
server akan melakukan hal-hal sebagai berikut :
- Membaca permintaan dari client/browser
- Mencari halaman/page di server
- Melakukan instruksi yang diberikan oleh PHP untuk melakukan modifikasi pada
halaman/page.
- Mengirim kembali halaman tersebut kepada client melalui internet atau intranet.
Mengapa PHP?
::: PEMBUATAN PENULISAN ILMIAH :::
TUNTUNAN PEMBUATAN PENULISAN ILMIAH
UNIVERSITAS GUNADARMA
FAKULTAS ILMU KOMPUTER dan TEKNOLOGI INFORMASI
JURUSAN SISTEM INFORMASI dan MANAJEMEN INFORMATIKA
1. PENDAHULUAN
Penulisan Ilmiah (selanjutnya ditulis dengan PI saja) merupakan tugas yang harus dikerjakan oleh setiap mahasiswa yang telah duduk di semester 6. PI memiliki bobot 2 SKS. PI bisa merupakan karya ilmiah atas hasil studi di lapangan (aplikatif), studi pustaka (teoritik), maupun gabungan keduanya.
Studi lapangan bisa berupa kerja praktek, magang, wawancara, pengamatan, studi banding, dan berbagai cara lainnya. Studi pustaka bisa berupa perbandingan teori, pengembangan teori, pengaplikasian teori, pembuktian teori, dan sebagainya.
PI harus diselesaikan dalam 3 (tiga) bulan sejak diterimanya Surat Keputusan Rektor Universitas Gunadarma tentang kewajiban menulis PI bagi mahasiswa, dan penunjukan Dosen Pembimbing PI.
2. STRUKTUR DASAR PI
PI memiliki struktur dasar : (1) adanya masalah, (2) adanya teori-teori, dan (3) pemecahan masalah dengan teori-teori tersebut. Di dalam penyusunan PI, struktur dasar tersebut ditambah (a) Pendahuluan (b) Penutup dan dilengkapi dengan format-format yang berlaku di setiap program studinya, seperti kolom tanda tangan pembimbing, Ketua Jurusan, dan Koordinator Sidang PI. Buku PI juga dilengkapi dengan Daftar Gambar, Daftar Tabel, Daftar Isi, Kata Pengantar, Lampiran, Abstraksi, Daftar Pustaka, dan berbagai kebutuhan lainnya.
Pada Pendahuluan minimal berisi : (a) Latar Belakang Masalah, (b) Batasan Masalah, (c) Rumusan Masalah, (c) Tujuan Penelitian, (d) Metodologi Penelitian, dan (e) Sistematika Penulisan. Pada Penutup dapat berisi Kesimpulan dan Saran atas hasil penelitian yang telah dilakukannya.
Selasa, 27 September 2011
::: OTOMATISASI KANTOR (OA) :::
OTOMATISASI KANTOR (OA)
Pembangunan kantor elektronik / otomatisasi kantor merupakan suatu usaha untuk mengotomatisasi sebagian dari kegiatan perkantoran sehari-hari dengan memanfaatkan teknologi komputer
OTOMATISASI KANTOR, mencakup semua sistem elektronik formal dan informal yang terutama berkaitan dengan komunikasi informasi ke dan dari orang-orang didalam maupun diluar perusahaan.
SISTEM ELEKTRONIK FORMAL, didokumentasikan dengan suatu sistem prosedur tertulis. Diterapkan diseluruh perusahaan untuk memenuhi kebutuhan organisasi, mirip dengan SIM.
SISTEM ELEKTRONIK INFORMAL, tidak direncanakan atau diuraikan secara tertulis. Sistem-sistem OA ini diterapkan saat diperlukan oleh perorangan untuk memenuhi keperluannya sendiri, mirip dengan DSS.
Para pengguna OA :
1. Manajer, orang-orang yang bertanggung jawab mengelola sumber daya perusahaan, terutama SDM.
2. Profesional, menyumbangkan keahlian khusus yang membedakan mereka dengan sekertaris dan pegawai administrasi.
3. Sekertaris, ditugaskan oleh professional untuk melaksanakan berbagai tugas seperti menangani korespondensi, menjawab telepon dan mengatur jadwal pertemuan.
4. Pegawai administrasi, melaksanakan tugas-tugas untuk sekertaris, seperti mengoperasikan mesin fotokopi, menyusun dokumen, menyimpan dokumen, dll.
Sasaran-sasaran dari pembangunan otomatisasi kantor :
1. Peningkatan produktivitas kerja dan efektivitas waktu. Hasil kerja lebih berkualitas, kuantitas pekerjaan yang dapat diselesaikan meningkat. Penggunaan aplikasi database untuk membuat system pemrosesan transaksi akan memudahkan staf dalam penyusunan laporan penjualan, persediaan barang dan neraca.
2. Peningkatan komunikasi. Pembangunan jaringan komputer akan meningkatkan komunikasi antar staf. Pembangunan internet akan meningkatkan komunikasi dengan pihak eksternal termasuk supplier dan konsumen.
3. Data terintegrasi. Jaringan komputer memungkinkan dilakukan pengintegrasian data.
4. Menghemat investasi. Dalam jangka panjang, pembangunan jaringan komputer dapat menekan biaya investasi karena dapat dilakukan sharing baik hardware maupun software.
APLIKASI OTOMATISASI KANTOR :
::: DATABASE DAN MANAJEMEN DATABASE :::
DATABASE DAN MANAJEMEN DATABASE
1. Elemen data / Field : suatu elemen data terkecil yang tidak dapat dipecah lagi.
2. Record : gabungan sebuah elemen data yang terkait.
3. File : himpunan seluruh record yang berhubungan.
Aktifitas Manajemen Data :
1. Pengumpulan data ; data yang diperlukan dikumpulkan dan dicatat pada sebuah form yang disebut dokumen sumber yang berfungsi sebagai input.
2. Integritas dan Pengujian ; data diperiksa untuk meyakinkan konsistensi dan akurasi data tersebut.
3. Penyimpanan data dan pemeliharaan.
4. Keamanan data.
5. Organisasi data ; data disusun sedemikian untuk memenuhi kebutuhan user.
6. Pengambilan data ; data dibuat agar dapat digunakan oleh user yang berhak.
Dua jenis Penyimpanan Sekunder :
1. Penyimpanan Berurutan / Sequential Access Storage Device (SASD) ;
Media penyimpan untuk mengisikan record yang diatur dalam susunan tertentu. Data pertama harus diproses pertama kali, data kedua diproses kedua kali, dst.
2. Penyimpanan Akses Langsung / Direct Access Storage Device (DASD) ;
Mekanisme baca atau tulis yang diarahkan ke record tertentu tanpa pencarian secara urut. Komputer mikro memiliki disk drive dan hard disk.
Cara Mengolah Data :
1. Pengolahan Batch ;
Mengumpulkan data terlebih dahulu kemudian diproses sekaligus.
2. Pengolahan On – Line ;
Setiap data yang diinput langsung didapat output atau hasilnya.
3. Sistem Real Time ;
Sama seperti pengolahan On – Line, hanya saja data yang ada di update sesuai dengan perubahan waktu.
KONSEP DATABASE
Database : Kumpulan data-data yang terpadu yang disusun dan disimpan dalam suatu cara sehingga memudahkan untuk dipanggil kembali.
Langganan:
Postingan (Atom)
About Me
- ♥♥ 13 y : L35tAr1_3DB05 ♥♥
- Jakarta, Jakarta, Indonesia
- saat ini sedang dalam masa kuliah semester akhir, difakultas ilmu komputer jurusan manajemen Informatika Univ.Gunadarma kelas 3DB05 ^_^